ANALISIS SARANA DAN FASILITAS OPERASI PENYALURAN AVTUR/ JET A-1 DI PT. A

Authors

  • Alfrets Tanodi Ngosiem Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS
  • Kusharyadi Kusharyadi Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS

Keywords:

Avtur Jet A1, Forecast, Meter Arus, Distribusi, Pemanfaatan

Abstract

Indonesia merupakan Negara yang memiliki banyak pulau, untuk itu jumlah penerbangan di indonesia kemungkinan mengalami kenaikan seirring dengan perkembangan ekonomi di Indonesia. Avtur merupakan salah satu bahan bakar utama yang paling sering digunakan di Indonesia. PT. A adalah depot pengisian pesawat udara yang bergerak di bidang usaha hilir migas, yang layananan utamanya adalah untuk menyediakan Prodak BBMP berupa AVTUR JET-A1 yang langsung disalurkan Kepada konsumen di Bandar Udara . Salah satuu tugas utama dari PT. A adalah menyalurkan Avtur Jet-A1. Untuk dapat menghadapi kenaikan kebutuhan bahan bakar penerbangan maka sarana dan fasilitas penyaluran harus dalam keadaan siap operasi sehingga dapat menjaminn kelancaran proses penyaluran Avtur Jet-A1. Meter arus merupakan salah satu sarana dan fasilitas yang digunakan dalam proses penyaluran. Tingkat pemanfaatan meter arus perlu dihitung untuk dapat mengetahui berapakah tingkat pemanfaatan meter arus penyaluran 3 tahun kedepan maka diperlukan data thuput penyaluuran 3 tahun terakhir. Thruput 3 tahun terakhir diinput ke dalam minitab kemudian diramal berdasarkan metode yang ditentukan di minitab. Metode untuk peramalan ditentukan dengan uji stasioneritas dan berdasarkan pada nilai akurasi paling tinggi yang diketahui dari nilai eror terkecil dari masing-masing metode yang ada di dalam minitb. Dalam perhitungan tingkat pemanfaatan meter arus metode yang digunakan untuk peramalan thruput Avtur Jet A1 adalah Winter Exponential Smoothing. Berdasarkan hasil peramalan dengan metode tersebut maka didapatkan tingkat pemanfaatan sarana dan fasilitas berupa meter arus adalah sebesar 0,46% untuk tahun 2023, 0,64% untuk tahun 2024 dan 0,73% untuk tahun 2025. Hal ini membuktikan bahwa tingkat pemanfaatan meter arus mengalami kenaikan dari tahun terkakhir yaitu 0,46% dan juga embuktikan bahwa tingkat pemanfaatan meter arus untuk 3 tahun kedepan masih rendah sehingga perawatan terhadap meter arus perlu dilakukan demi menjaga keadaan meter arus terus dapat bberguna dengan baik.

Author Biographies

Alfrets Tanodi Ngosiem, Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS

Program Studi Logistik Minyak dan Gas

Kusharyadi Kusharyadi, Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS

Program Studi Logistik Minyak dan Gas

Downloads

Published

2023-12-20

How to Cite

Tanodi Ngosiem, A., & Kusharyadi, K. (2023). ANALISIS SARANA DAN FASILITAS OPERASI PENYALURAN AVTUR/ JET A-1 DI PT. A . Jurnal Terapan Logistik Migas, 2(1), 122–125. Retrieved from https://jtlm.akamigas.ac.id/index.php/jtlmig/article/view/35

Issue

Section

Articles